SOAL !
1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan ragam bahasa dan ragam bahasa yang digunakan pada bidang keilmuan teknik industri! (Bobot 20%)
2. Jelaskan sejarah lahirnya bahasa Indonesia! (Bobot 15%)
3. Jelaskan fungsi Bahasa Indonesia jika dihubungkan dengan penggunaannya pada bidang keilmuan teknik industri! (Bobot 15%)
4. Sebut dan jelaskan ciri-ciri kalimat efektif serta berikan contohnya dengan menggunakan topik berikut! Contoh kalimat efektif dibuat dalam 1 paragraf terdiri dari 5 kalimat ! (Bobot 50%)
• NIM Genap : Keselamatan dan Kesehatan Kerja bagi Produktivitas Perusahaan
1. Ragam bahasa adalah bentuk bahasa yang bervariasi menurut konteks pemakaian. Ragam bahasa tidak berfungsi sebagai atribut tetap seorang pembicara – bahasawan yang kompeten biasanya menguasai berbagai-bagai jenis ragam bahasa dan mampu menyesuaikan ragam yang dipakai dengan situasi dan tujuan berbahasa.
“Ragam bahasa adalah variasi bahasa menurut pemakaian, yang berbeda -- beda berdasarkan pada topik yang dibicarakan, hubungan pembicara, kawan bicara, orang yang dibicarakan, serta medium pembicara” (Bachman, 1990).
Ragam bahasa yang digunakan pada bidang keilmuan teknik industri adalah ragam bahasa lisan dan tulis.
• Ragam bahasa tulisan
2. Awal mula sejarah bahasa Indonesia yakni bahasa Indonesia lahir pada 28 Oktober 1928. Pada saat itu, para pemuda dari berbagai pelosok Nusantara berkumpul dalam suatu rapat dan berikrar:
• Bertumpah darah yang satu, tanah Indonesia,
• Berbangsa yang satu, bangsa Indonesia,
• Menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia.
3. Fungsi bahasa yang utama adalah sebagai alat untuk berkomunikasi di dalam kehidupan manusia bermasyarakat. Untuk berkomunikasi sebenarnya dapat juga digunakan cara atau alat lain, misalnya, tanda-tanda, gambar, atau isyarat. Namun, bahasalah sebagai alat komunikasi yang paling sempurna. Bahasa Indonesia yang berkedudukan sebagai bahasa nasional dan sebagai bahasa negara di Indonesia (Sukharta dkk., 2015:3) mempunyai fungsi sebagai berikut.
Penjelasan:
a. lambang kebanggaan nasional;
c. alat pemersatu berbagai masyarakat yang berbeda-beda latar belakang sosial budaya dan bahasanya; dan
2) Dalam kedudukannya sebagai bahasa negara, bahasa Indonesia berfungsi sebagai.
a. bahasa resmi kenegaraan;
b. bahasa pengantar resmi di lembaga – lembaga pendidikan;
c. bahasa resmi di dalam perhubungan pada tingkat nasional untuk kepentingan perencanaan dan pelaksanaan pembangunan serta pemerintah; dan
d. bahasa resmi di dalam pembangunan kebudayaan dan pemanfaatan ilmu pengetahuan serta teknologi modern.
4. Kalimat Efektif adalah Setiap gagasan, pikiran, atau konsep yang dimiliki seseorang pada prakteknya harus dituangkan ke dalam bentuk kalimat. Tanpa teori pun seseorang dapat membuat kalimat.
Ciri-ciri kalimat efektif, yakni sebagai berikut:
1) Kesepadanan, adalah keseimbangan antara pikiran (gagasan) dengan struktur bahasa yang dipakai.
2) Keparalelan, adalah kesamaan atau kesejajaran bentuk kata yang digunakan dalam kalimat itu. Artinya, kalau bentuk pertama menggunakan ungkapan nominal, bentuk kedua dan seterusnya hendaknya juga menggunakan bentuk nominal; kalau yang pertama menggunakan bentuk verbal, hendaknya yang kedua dan seterusnya juga menggunakan bentuk verbal.
3) Kehematan, dalam kalimat efektif adalah menghindari penggunaan kata, frase, atau bentuk lain yang tidak perlu, sejauh tidak menyalahi kaidah tata bahasa dan tidak mengubah makna.
4) Kecermatan, dalam kalimat efektif dimaksudkan sebagai kalimat yang tidak menimbulkan pengertian ganda dan tepat dalam pilihan kata.
5) Kepaduan, dalam kalimat efektif dimaksudkan sebagai kepaduan pernyataan dalam kalimat itu sehingga informasi yang disampaikan tidak terpecah-pecah.
Contoh kalimat
NIM Ganjil : Pentingnya Society 5.0 dalam di Era Industri 4.0 Society 5.0 sendiri menjadi sebuah “solusi” dari Revolusi Industri 4.0. Dimana banyak masyarakat beranggapan bahwa Industri 4.0 akan menggunakan mesin-mesin berteknologi canggih yang akan menekan jumlah pekerjaan yang dilakukan oleh tenaga manusia. Society 5.0 ini diharapkan dapat menciptakan nilai baru melalui perkembangan teknologi canggih dapat mengurangi adanya kesenjangan antara manusia dengan masalah ekonomi ke depannya. society 5.0 ini dibuat untuk melayani kebutuhan manusia, agar masyarakat bisa menikmati hidup dan merasa nyaman. Sinergi manusia dan teknologi bisa terwujud agar masyarakat semakin sejahtera.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar